Baru pada versi 0.6.0.

Menyiapkan LoggingΒΆ

ndiscord.py menyimpan error dan informasi debug melalui modul logging python. Sangat disarankan anda mengatur modul logging, dikarenakan tidak akan ada error atau peringatan yang akan muncul jika tidak diatur. Mengatur logging sangatlah simpel seperti:

import logging

logging.basicConfig(level=logging.INFO)

Ditaruh diawal aplikasi. Ini akan memberikan semua informasi dari discord dan juga modul lain yang menggunakan modul logging juga ke konsol anda.

Opsi level dapat mengatur level events yang ingin anda lihat dan bisa salah satu dari CRITICAL, ERROR, WARNING, INFO, dan DEBUG dan jika tidak dispesifikasikan akan menggunakan WARNING.

Pengaturan lebih lanjut dapat dilakukan dengan modul logging. Contohnya, untuk menulis semua hal ke sebuah file bernama discord.log, daripada memperlihatkannya ke konsol kita dapat menulis sebagai berikut:

import discord
import logging

logger = logging.getLogger('discord')
logger.setLevel(logging.DEBUG)
handler = logging.FileHandler(filename='discord.log', encoding='utf-8', mode='w')
handler.setFormatter(logging.Formatter('%(asctime)s:%(levelname)s:%(name)s: %(message)s'))
logger.addHandler(handler)

Ini sangat direkomendasikan, apalagi di level INFO dan DEBUG, di mana akan banyak event yang dimunculkan dan akan memenuhi layar konsol anda.

Untuk info lebih lanjut, mohon kunjungi dan ikuti tutorial modul logging.